Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Lowongan Kerja Transjakarta untuk Lulusan SMK, SMA, D3 dan S1


Lowongan Kerja Transjakarta untuk Lulusan SMK, SMA, D3 dan S1 - Halo sobat lowker, sebentar lagi masuk ke tahun baru 2018. Kamu harus mempunyai strategi neh atau target pada tahun 2018.
Bagi para pencari lowongan kerja mungkin ini saatnya untuk mendapatkan pekerjaan. Kamu bisa melakukan proses lamaran secara online di PT. Transportasi Jakarta atau lebih dikenal dengan Transjakarta.
Ada beberapa posisi yang dibutuhkan oleh perusahaan angkutan ini, diantaranya pengemudi, petugas layanan bus, mekanik dan lain-lain. Bagi sobat yang berminat berikut informasinya.

    PENGEMUDI BUS
    Kualifikasi:
    1. Usia minimal 27 tahun, maksimal 45 tahun.
    2. SIM minimal B1 Umum.
    3. Siap bekerja dengan model Shift.
    4. Memiliki integritas dan disiplin yang baik.
    5. Memiliki jiwa responsif mengenai permasalahan di kendaraan.
    Kelengkapan Berkas:
    1. Fotocopi KTP, Ijazah, Kartu Keluarga, NPWP, dan SIM.
    2. Surat Keterangan Sehat.
    3. SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian).
    4. Surat Keterangan Domisili.
    Tupoksi:
    1. Mengendarai bus sesuai rute dan dengan kecepatan yang sesuai dengan aturan.
    2. Menjaga keselamatan pelanggan, khususnya saat proses naik dan turun.
    3. Mengecek kesiapan bus untuk beroperasi.
    4. Proaktif memberikan informasi keadaan bus agar proses perbaikan atau pemeliharaan dapat dilakukan.
    PETUGAS LAYANAN BUS
    Kualifikasi:
    1. Usia Minimal 21 Tahun, Maksimal 30 Tahun
    2. Tinggi Badan Laki – Laki minimal 165 Cm, Perempuan minimal 160 cm (berat badan ideal)
    3. Pendidikan Minimal SMA – D3
    4. Domisili di Jakarta
    5. Memiliki integritas dan disiplin yang baik
    6. Memiliki jiwa pelayanan terhadap pelanggan
    7. Responsif terhadap situasi di dalam bus
    8. Bersedia bekerja dengan metode shift
    9. Bersedia ditempatkan di seluruh koridor PT Transportasi Jakarta
    10. Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
    11. Tidak bertato dan bertindik (bagi laki-laki)
    Tupoksi:
    1. Bertanggung jawab atas kebersihan Bus dan keselamatan, keamanan serta kenyamanan pelanggan di dalam Bus;
    2. Membantu pelanggan dalam proses masuk dan keluar dari Bus ke Halte ataupun sebaliknya;
    3. Proaktif memberikan informasi keadaan bus agar proses perbaikan atau pemeliharaan dapat dilakukan;
    4. Proaktif memberikan informasi tentang halte yang menjadi pemberhentian.
    HRIS SPECIALIST
    1. Kualifikasi:
    2. Usia maksimal 30 tahun.
    3. D3/S1 diutamakan dari IT.
    4. Pernah bekerja di dalam sistem HRIS atau vendor HRIS minimal 2 tahun.
    5. Mengerti SQL server dan bahasa pemrograman berbasis WEB.
    6. Diutamakan mengerti aturan ke-HRD-an dan pajak karyawan.
    7. Full Time position.
    Tupoksi:
    1. Menganalisa dan merancang proses perbaikan pada sistem HRIS.
    2. Membuat flow proses dari setiap fungsi HRIS yang dilaksanakan.
    3. Mengontrol pelaksanaan penggunaan HRIS yang dijalankan HRD.
    ATTENDANCE OFFICER
    Kualifikasi:
    1. Usia maksimal 30 tahun.
    2. D3/S1.
    3. Punya pengalaman mengurus attandance atau absensi minimal 2 tahun.
    4. Bisa mengoperasikan MS Office.
    5. Diutamakan mengerti hardware finger print.
    6. Full Time Position.
    Tupoksi:
    1. Mengolah data absensi dari seluruh karyawan.
    2. Mengontrol pelaksanaan absensi baik hardware maupun software.
    3. Merekomendasikan perbaikan yang berhubungan dengan mekanisme absensi di perusahaan.
    MEKANIK
    Kualifikasi:
    1. Usia maksimal 35 tahun.
    2. Pendidikan SMK.
    3. Memiliki pengalaman minimal 5 tahun untuk kendaraan alat berat (BUS, TRUK).
    4. Berpengalaman menangani Bus China maupun Eropa.
    5. Memiliki pengetahuan tentang spare part.
    6. Diutamakan yang menyukai otomotif.
    7. Domisili di Jakarta.
    8. Memiliki integritas dan disiplin yang baik.
    9. Memiliki jiwa responsif mengenai permasalahan di kendaraan.
    10. Bersedia bekerja dengan metode shift.
    Tupoksi:
    1. Bertanggung jawab atas proses perbaikan dan maintenance kendaraan Bus.
    2. Melakukan proses pengecekan kondisi Bus sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.
    3. Melakukan proses administrasi setelah melakukan perbaikan dan atau pengecekan Bus.
    Lowongan ini akan terus dibuka hingga kuota lamaran sudah terpenuhi. Informasi mengenai lowongan pekerjaan ini disini. Serta bagi sobat yang berminat dan memiliki kualifikasi seperti tercantum diatas. Silahkan untuk melakukan pelamaran secara online disini.
    Itulah informasi mengenai Lowongan Kerja Terbaru di Transjakarta untuk  Lulusan SMK, SMA, D3 dan S1. Semoga informasi ini memberikan manfaat terutama bagi anda yang sedang mencari pekerjaan. Semoga beruntung.

    Mang Aip
    Mang Aip Semoga Hari Esok Menjadi Lebih Baik

    Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja Transjakarta untuk Lulusan SMK, SMA, D3 dan S1"